Lompat ke konten

Kesan Santai dengan Kursi Ayunan Gantung Rotan Sintetis

Ayunan yang dulunya identik dengan permainan anak-anak, saat ini tampil lebih menarik sejak hadirnya ayunan model gantung. Ayunan ini lebih banyak diminati masyarakat, karena bentuknya yang unik dan dengan mudah dapat diletakkan di dalam maupun di luar ruangan.

Ayunan gantung ini berbentuk seperti kepompong, adakalanya bulat, dengan tambahan bantalan empuk dan menggantung di sebuah tiang penyangga.

Layaknya fungsi ayunan pada umumnya, kehadiran ayunan model gantung ini memang dimaksudkan membuat suasana bersantai Anda semakin berkualitas. Adanya ayunan gantung di dalam ruangan diyakini dapat lebih mencairkan suasana obrolan. Hal ini dapat menjadi salah satu rujukan Anda dalam mewujudkan suasana nyaman di rumah.

Ayunan model gantung yang banyak terdapat dipasaran saat ini, umumnya terbuat dari rotan sintesis dengan rangka aluminium. Dan dikenal dengan nama ayunan gantung rotan sintesis. Ayunan gantung rotan sintetis pada umumnya memiliki ukuran tinggi kurang lebih 200 cm dengan diameter 110 cm.

Ayunan ini dapat diduduki oleh dua orang dalam satu ayunan. Pada beberapa model ayunan gantung, bahkan dapat menahan beban hingga 150 kg.

Ayunan gantung rotan sintetis memiliki kelebihan, yakni dapat diletakkan pada berbagai tempat sesuai selera, baik di dalam maupun di luar ruangan. Untuk  di luar ruangan (outdoor), ayunan gantung ini dapat ditempatkan pada area taman atau halaman, ataupun di area kolam renang. Sementara untuk penggunaan di dalam ruangan (indoor), bisa di tempatkan di dalam ruang keluarga atau di ruang pribadi Anda. Keunggulan lainnya, karena bentuknya yang sederhana, ayunan gantung ini juga lebih mudah untuk dipindahkan, dan tidak memakan banyak tempat.